Langsung ke konten utama

perjalanan yang panjang pamekasan-malang

longtimesonbus syndrome.. pernah dengar istilah tersebut? atau baru baca? istilah itu saya buat 2menit yang lalu..
hal ini beneran terjadi setelah saya hampir 24 jam di dalam bus Pariwisata yang ac nya dingin (kalo gak mau dingin mending pake bus ekonomi), jelajah jawa timur dan berhenti di kota jogja.
hal ini bermula ketika menjalankan rencana berlibur ke kota batu malang setelah seleseai menjalankan penelitian  selama 2 hari di pamekasan, madura.
perjalanan dimulai pukul 5.10 pagi.. bayangin aja, ayam baru mulai mau berkokok,, kami menyiapkan mental, fisik dan pikiran untuk berlibur ke malang..
dengan hati riang gembira kami serombongan memasuki bus orange itu.
awal perjalanan lancar (pastinya namanya jga msih pagi buta), namun tetap menemukn beberapa titik macet di pasar tradisional yang ada di jalur selatan pulau madura.
senang bukan kepalang ketika kami sampai di jembatan yang katanya bagus itu, alias suramadu.. gede banget jembatannya (maklum, baru pertama liat  mau lewat jembatan bayar 30.000ribu)
sesampainya di surabaya (kotanya rame banget) kami menjumpai titik titik titik titik  kemacetan, karena sudah sampai surabaya nyesel dong gak berhenti bentaaar aja.. dan kami pun behenti untuk ke kamar mandi (hanya tu alasan bisa keluar dari bus). untuk pertama kalinya saya menginjakan kaki di kota pahlawan surabaya.. kota yang ramai, panas, dan banyak orang
perjalanan dilanjutkan.. tak bisa saya menceritakan bagaimana pemandangan karena yang saya lihat hanya mobil, bus, berbagai jenis truk, motor atau dengan kata lain macet.. semacet macetnya..
perjalanan dari pamekasan sampai malang yang direncanakan hanya 6 jam atau jika sesuai jadwal kami sampai di malanag sekitar jam 12 siang.. berujung dengan berteman dengan kemacetan hingga jam 5 sore.. waoooow banget pookknya.
itu rasanya sesuatu sekali
gak bermaksud untuk mengeluh atau bagaimana sih
cuman menurut analisis saya ternyata orang indonesia memang sangat butuh liburan, sehingga jika ada sedikit saja long week end, semua jalanan menuju tempat- tempat wisata akan sangat penuh, padat dan ramai
atau bisa juga menunujukan bahwa tingkat kesejahteraan orang indonesia juga meningkat, buktinya libur dikit aja langsung shoping atau ke tempat rekreasi.
mengingat  sepanjang perjalanan pamekasan-malang
masih ada malang-jogja :p


Komentar

Postingan populer dari blog ini

tanggap warsa

udah telat banget sih emang, sampe udah ganti bulan, tapi hari itu tetap menyenangkan. meskipun ulang tahun jatuh hari sabtu yang menjadi hari libur perkuliahan, tapi  ngampus juga hari itu, dua hari setelahnya, mengadakan sukuran kecil kecilan sam temen-temen,. makasih ya semua :D jujur, itu kue terindah yang pernah aku terima selama 20 tahun hidup ku.. ada foto ku, bagus deh pokoknya, enak juga. makasih ya temen-temen :D :D

PERANAN K.H. MAS MANSYUR DALAM KEMERDEKAAN INDONESIA PADA MASA PENJAJAHAN BELANDA, JEPANG HINGGA MASA KEMERDEKAAN

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG             K.H Mas Mansur lahir pada tanggal 25 juni 1896 di Surabaya. Mas Mansur memiliki hasrat yang demikian menggelora hingga pada usia belasan tahun, ia pergi ke tanah suci Mekkah, dan menerus kan sekolahnya ke Universita Al-Azhar . pada masa belajar itu, ia banyak mengenal banyak karya sastra barat  mengenai humanisme, kemerdekaan, demokrasi yang bertentangan dengan tindakan bangsa Barat di Asia dan di Afrika. Pada masa belajar itu pula ia mengikuti dengan seksama perjuangan bangsa Mesir membebaskan diri dari kekuasaan penjajahan Inggris. Perjuangan bangsa itu sangat mempengaruhi jiwanya di kemudian hari             Setelah menyelasikan sekolah ia kembali ke kota kelahirannya. Disana ia mulai aktif mengikuti berbagai organisasi keagamaan, mendirikan madrasah, berdakwah ke berbagai daerah. bahkan aktif dalam partai politik. Semangat dan perjuangannya juga mengantarkannya menjadi ujung tombak dari muhammadiyah. Karena pengaruhnya yang luas ia ju